RAKYATKU.COM - Usai membawa timnya juara, Adam Alis terpilih sebagai Pemain Terbaik Piala Presiden 2017. Gelandang lincah Arema itu mengaku tak menyangka mendapat predikat tersebut.
"Saya senang bisa mendapatkan gelar pemain terbaik kali ini, saya sampai terharu," ungkap Adam usai pertandingan dan pengalungan medali juara.
Di partai Final, skuat Singo Edan mampu mempecundangi Pusamania Borneo FC dengan skor telak 5-1. Meski tak mencetak gol, penampilan Adam dinilai konsisten sepanjang gelaran turnamen itu.
Baca Juga
"Jujur saya tidak menyangka, karena jelas-jelas pesaing saya dalam nominasi pemain terbaik adalah pemain-pemain hebat," imbuh pria asal Jakarta ini.
Dalam nominasi, Adam menyingkirkan rekannya, Cristian Gonzales, Esteban Vizcarra (Arema FC), Dirkir Glay, Yamasitha, Reinaldo da Costa (PBFC) dan empat pemain lainnya. Adam berhak atas hadiah 150 juta rupiah.